Pelepasan Kafilah Jatim Menuju MTQ Nasional XXX 2024 Jawa Timur Siap Pertahankan Gelar Juara Umum


LPTQ Jawa Timur - Kamis, 5 September 2024, bertempat di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, secara resmi melepas Kafilah Jatim untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXX Tahun 2024 di Samarinda, Kalimantan Timur. Acara ini menjadi momen penting bagi Kafilah Jatim yang menargetkan untuk mempertahankan gelar juara umum.


Dalam sambutannya, Pj Gubernur menyampaikan optimisme tinggi terhadap kualitas dan kesiapan Kafilah Jatim."Kami yakin kualitas Kafilah Jatim sangat maksimal, dan dengan usaha serta doa, kami optimis gelar juara umum bisa kembali dibawa pulang ke Jawa Timur," ujar Adhy.


Walaupun menyadari tantangan besar dalam mempertahankan gelar juara, Gubernur tetap yakin bahwa Kafilah Jatim mampu menghadapinya dengan baik."Mempertahankan gelar memang berat, namun melihat kualitas kafilah yang terus meningkat, kami yakin ini akan menjadi tugas yang lebih ringan," lanjutnya.


Pj Gubernur juga menekankan pentingnya sportivitas dan meminta para peserta untuk memberikan penampilan terbaik mereka."Dengan sportivitas dan kemampuan terbaik, insyaallah kita akan dimudahkan dalam mencapai hasil yang maksimal," tambahnya lagi.


Dalam kesempatan yang sama, Pj Gubernur menekankan bahwa prestasi di MTQ Nasional tidak kalah bergengsi dengan ajang besar lainnya seperti Pekan Olahraga Nasional (PON). Ia juga mengajak semua pihak untuk memberikan dukungan penuh, termasuk bonus bagi kafilah yang meraih prestasi.


Sementara itu, Ketua Pelaksana Harian Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Jawa Timur, KH Abdul Hamid Abdullah, turut menyampaikan harapan agar seluruh masyarakat Jawa Timur mendoakan kafilah dalam perjalanannya.


"Kami memohon doa restu dari seluruh masyarakat Jatim agar Kafilah Jatim diberikan kemudahan, kelancaran, dan kekuatan dalam setiap penampilannya. Semoga Allah SWT memudahkan langkah mereka dan memberikan hasil terbaik, yakni mempertahankan gelar juara umum," ungkapnya penuh harap.


Kafilah Jatim yang akan berlaga di MTQ Nasional kali ini terdiri dari 120 orang, yang mencakup 31 official, 26 pembina, 54 peserta, dan 9 pendamping. Para peserta telah melalui seleksi ketat mulai dari tingkat kabupaten/kota hingga provinsi, dan merupakan yang terbaik di bidangnya. Ajang MTQ Nasional XXX 2024 akan berlangsung di Samarinda, Kalimantan Timur, pada 6-16 September 2024.(FSL/LPTQ Jatim

Post a Comment

أحدث أقدم